Apa saja Kategori Digital Marketing?

Pada dasarnya terdapat 5 kategori yang termasuk ke dalam digital marketing. Di bawah ini adalah masing-masing kategori beserta penjelasannya! Tentu saja dalam pembahasan di bawah ini akan lebih banyak menggunakan istilah yang mungkin belum familiar, namun pada dasarnya penjelasan ini sebagai pengenalan awal, untuk memahami apa saja digital marketing itu.

Apa saja Kategori Digital Marketing?

Apa saja Kategori Digital Marketing
Apa saja Kategori Digital Marketing

1. Search Engine Optimization (SEO)

SEO merupakan singkatan dari Search Engine Optimization. SEO itu sendiri adalah salah satu usaha untuk melakukan optimasi terhadap website yang kita gunakan dalam melakukan pemasaran digital agar website kita memperoleh peringkat bagus dari mesin telusur seperti Google.

Tujuan utama dari SEO adalah agar website yang kita miliki menjadi lebih mudah ditemukan oleh pengguna internet yang sedang mengakses mesin telusur. Sehingga kemungkinan orang mengetahui produk atau jasa yang kita sediakan akan semakin besar. SEO sendiri terbagi menjadi dua yaitu On Page SEO dan Off Page SEO.

Misalnya DigiMarket bergerak dibidang Digital Marketing, maka perlu untuk memiliki website yang memberikan informasi seputar Digital Marketing dan produk digital yang berkaitan, sehingga orang akan mengetahui apa yang bisa didapat ketika berkunjung ke website digimarket. Tanpa adanya informasi yang jelas, maka calon pengunjung akan sanksi atau ragu mengunjungi website kita.

Oleh karena itu pengembangan website memang sangat krusial mengingat website adalah representasi utama dari bisnis dalam hal ini DigiMarket dengan berbagai produk digital yang ditawarkan. Bayangkan ketika kita memulai usaha, dan ketika ada calon pembeli mencari informasi usaha kita dan akan mendapatkan web kita tampil di mesin pencarian Google, maka kemungkinan dia membeli produk kita akan semakin besar, lebih lagi ketika informasi di website kita lengkap, termasuk kontak yang dapat dihubungi atau katalog produk dan jasa kita.

2. Search Engine Marketing (SEM)

SEM merupakan singkatan dari Search Engine Marketing. SEM adalah suatu cara yang digunakan untuk meningkatkan visibilitas website pada halaman hasil pencarian mesin telusur semacam Google (SERP). SEM dalam dunia digital marketing memiliki tujuan yang sama seperti halnya SEO, yaitu untuk menampilkan website kita di halaman pencarian seperti halnya Google, sehingga website kita akan mudah ditemukan.

3. Content Marketing

Jika sebelumnya kita berbicara bagaimana melakukan optimasi terhadap website yang kita miliki, dalam kategori Konten Marketing / Content marketing kita akan berbicara bagaimana cara membuat konten.

Secara umum Konten Marketing adalah cara pemasaran yang difokuskan ke pembuatan dan pendistribusian konten. Akan menjawab konten yang seperti apa? Konten yang sifatnya relevan dan konsisten agar bisa menarik dan mempertahankan audiens. Audiens yang seperti apa? Audiens yang dimaksud adalah yang telah ditetapkan dengan jelas sebagai target pasar kita. Tujuannya? Sama seperti pemasaran secara keseluruhan itu sendiri, yaitu untuk mendorong tindakan pelanggan sehingga bisa ada penjualan dan menghasilkan keuntungan.

Lagi-lagi, ujungnya adalah bagaimana menarik calon pasar untuk mendapatkan informasi seputar produk atau jasa yang kita jalankan. Sebab model mencari informasi hari ini berada di genggaman tangan. Sehingga dalam pembuatan konten marketing harus menarik dan meyakinkan calon pembeli agar memakai produk atau jasa kita.

4. Sosial Media Marketing

Kita sudah membahas di bagian tiga tentang konten digital marketing, nah ketika konten sudah dijalankan maka perlu ada saluran yang digunakan, pada perkembangan paling baru media yang digunakan dalam menyalurkan konten adalah media sosial. Saluran ini disebut sebagai Sosial Media Marketing (SMM).

Sosial Media Marketing merupakan salah salah satu cara yang bisa kita lakukan di internet untuk meningkatkan unit usaha kita. Mengapa ini penting? Sosial media adalah salah satu cara bagi orang untuk berkomunikasi dan berinteraksi secara online. Dalam 10 tahun terakhir ini kita telah melihat bagaimana sosial media terus bertambah dan menjadi semakin popular, setiap orang mengakses internet untuk bersosial media, bayangkan ketika Usaha kita dapat menarik pasar dari sosial media.

Menurut data dari Market Force, 81% keputusan pembelian yang dilakukan oleh pelanggan dipengaruhi oleh postingan social media teman-temannya. Sesuatu yang viral akan menarik perhatian, misalnya kita menjalankan usaha wisata, jika postingannya menjadi viral maka pengunjung akan begitu ramai, oleh sebab itu menjadi penting kita memiliki sosial media dan tim marketing yang benar-benar paham bagaimana menjalankan sosial media marketing.

Lantas sosial media apa yang dapat digunakan? Semua sosial media dapat digunakan, seperti Facebook, Instagram, Twitter, Youtube, Whatsapp, Tiktok, dan Pinterest. Tentu dengan memahami keunggulan dan audiens dari tiap sosial media yang ada.

5. Iklan Di Internet

Selain menggunakan metode SEO, SEM dan Sosial Media Marketing, dalam dunia digital marketing ada fitur yang ditawarkan berupa pemasangan iklan digital. Banyak sekali model atau cara membuat iklan digital, baik itu yang ditawarkan oleh media sosial seperti Facebook dan Instagram, atau yang bersifat dari mesin pencari Google untuk menaikkan peringkat web ke posisi atas.

Kita mengenal Pay Per Click atau PPC, ini merupakan salah satu metode beriklan di internet yang paling populer digunakan selama ini, model ini akan menawarkan pengiklan (advertiser) untuk hanya membayar jika ada yang klik iklannya saja. Sehingga dinilai paling adil dan paling murah. Selain PPC, ada metode PPM (Pay Per Impression), yaitu pengiklan akan membayar per kemunculan (biasanya per 1,000 kali kemunculan).

Iklan di Internet ini juga penting dilakukan untuk melakukan percepatan dalam promosi usaha Kita, namun tentu saja dengan memahami lebih dahulu audiens dan pasar yang dituju, selain juga perlu belajar lebih jauh mengenai cara melakukan iklan di internet yang maksimal dan tepat sasaran, sehingga dana yang digunakan tidak sia-sia.

Dari pembahasan kali ini, maka kita telah sedikit mengetahui jenis-jenis dari digital marketing yang dapat kita lakukan, sehingga kita selaku pemilik usaha menyadari bahwa kita bisa pakai berbagai cara untuk memasarkan brand kita sebagai bentuk strategi digital marketing.

Menjadi penting juga, bagi pengusaha agar mengetahui perkembangan dari tren-tren terkini pemasaran digital. Mengapa? Karena ilmu pemasaran sebenarnya berkembang dan beradaptasi terus seiring dengan perubahan perilaku pasar. Jangan sampai ketinggalan update dari metode atau pergeseran teknik pemasaran digital.

5/5 - (1 vote)

Tuliskan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Keranjang belanja

Tidak ada produk di keranjang.

Kembali ke toko
icon digimarket

DigiMarket

Selamat datang di DigiMarket.co.id Kami siap membantu semua kebutuhan Anda

Selamat datang, ada yang bisa Saya bantu